Pekan pertama saat game Pokemon Go mulai digandrungi banyak orang, Kantor Polisi Darwin di Australia Utara menjadi salah satu lokasi yang cukup ramai dikunjungi.
Bukan karena mereka banyak melanggar aturan bermain sehingga para pemain baru Pokemon Go keluar masuk kantor polisi setempat, melainkan di lokasi tersebut ternyata ada banyak Pokeballs yang selama ini sering diincar pemburu Pokemon.
Alhasil, para pemain banyak yang masuk ke kantor Polisi Darwin demi mendapatkannya. Petugas pun keheranan dan kewalahan melihat ada begitu banyak orang tidak dikenal menerobos lingkungan kantor tempat mereka bekerja.
Tidak butuh lama untuk menyelidiki bahwa penyebabnya adalah Pokemon. Pihak kepolisian akhirnya mengeluarkan pernyataan resmi agar para pemain tidak boleh masuk ke kantor untuk menangkap Pokemon lagi.
"Bagi mereka, Pokemon Trainer pemula di luar sana yang menggunakan Pokemon Go, Kantor Polisi Darwin mungkin merupakan sebuah Pokestop (tempat menangkap Pokemon). Tapi harap diketahui bahwa kalian semua tidak harus melangkah masuk untuk mendapatkan Pokeballs," tulis pihak polisi yang mengeluarkan statement di Facebook resmi mereka