Mitos dan Fakta Soal Gigi

By nova.id, Sabtu, 6 April 2013 | 02:43 WIB
Mitos dan Fakta Soal Gigi (nova.id)

Mitos dan Fakta Soal Gigi (nova.id)

"Ilustrasi "

Menutup kepala sikat gigi akan membuatnya lebih aman dari bakteri.Anggapan ini juga mitos. Menutup kepala sikat gigi atau menyimpannya di tempat tertutup justru membuat bakteri berkembang biak lebih banyak. Jika Anda ingin sikat gigi lebih bersih, lebih baik gunakan mouthwash untuk membasuhnya sekaligus usahakan kamar mandi selalu bersih. 

Gigi berwarna sesehat gigi putih bak mutiara.Menurut para ahli kesehatan gigi, gigi berwarna belum tentu tanda gigi tak sehat. Meski demikian, gigi berwarna bisa mengindikasikan gigi berlubang atau semata-mata karena usia yang makin tua. Pasalnya, enamel gigi akan semakin tipis seiring pertambahan usia sehingga lapisan yang lebih gelap akan lebih terlihat. Akan tetapi, jika gigi Anda bernoda, hindari saja kopi, teh, dan wine. Selain itu, jangan sembarangan memakai pemutih gigi. 

Gusi berdarah itu normal, kok!Salah! Gusi berdarah justru tanda adanya infeksi. Bila tidak diobati, pendarahan akan terus terjadi dan infeksi makin parah. Hal ini disebabkan oleh penyakit gusi dan harus segera diobati dokter gigi. Terlebih lagi, jika gigi berdarah setiap kali Anda menyikat gigi atau menggunakan dental floss.

Astrid Isnawati