Cegah Neuropati Lewat NSP Portable

By nova.id, Kamis, 4 April 2013 | 10:36 WIB
Cegah Neuropati Lewat NSP Portable (nova.id)

Cegah Neuropati Lewat NSP Portable (nova.id)

"Ilustrasi "

Tahun lalu PERDOSSI melakukan NSP sebagai tempat informasi dan edukasi kepada masyarakat tentang neuropati. "Biasanya dilakukan pemeriksaan sederhana yang bersifat skrining untuk risiko neuropati," kata Dr. Manfaluthy Hakim, Sp.S(K), Ketua Kelompok Studi Neurofisiologi dan Saraf Tepi PERDOSSI  Pusat pada seminar media, Rabu (3/4).

Tahun ini, dilakukan NSP Portable karena lebih gampang dan alatnya lebih praktis dibawa-bawa. "Pemeriksaan yang dilakukan berupa skrining non invasif sehingga cepat, mudah, aman, dan tentu saja gratis," papar Luthy.

Awalnya, pasien diminta mengisi skor Michigan yang merupakan skor untuk skrining awal neuropati. "Lalu digunakan palu reflek, garpu tala 128 Hz, dan monofilament 10 gram. Dan yang paling penting adalah memberikan edukasi mengenai neuropati kepada masyarakat," jelas Luthy. Rencananya NSP Potable ini akan ada di klinik-klinik, praktik dokter, puskesmas, dan kegiatan kesehatan seperti senam diabetes.

Nove