Dori Goreng Cornflake

By nova.id, Senin, 16 Juni 2014 | 10:44 WIB
Dori Goreng Cornflake (nova.id)

Bahan:350 g ikan dori fillet, potong-potong½ sdt air jeruk½ sdt garam¼ sdt merica bubuk2 bh putih telurminyak untuk menggoreng

Bahan Pelapis: (aduk rata)225 g cornflake, remahkan

Bahan Sambal:4 bh cabai merah keriting, buang biji, rebus2 bh cabai merah besar, buang biji, rebus2 bh cabai rawit merah, rebus2 siung bawang putih utuh, rebus200 ml air4 sdm saus tomat¼ sdt garam1 sdm gula pasir½ sdt cuka1 sdt tepung sagu dilarutkan bersama 2 sdt air untuk mengentalkan

Cara Membuat:1. Lumuri ikan dengan air jeruk, garam, dan merica.2. Gulingkan di atas bahan pelapis. Celup ke dalam telur. Gulingkan lagi ke bahan pelapis.3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.4. Sambal: Haluskan cabai merah keriting, cabai merah besar, cabai rawit merah, bawang putih, dan air. Masukkan saus tomat, garam, gula pasir, dan cuka. Rebus sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak kembali sambil diaduk hingga meletup-letup.5. Sajikan ikan bersama siraman saus.

7 porsi 60 menit

Resep: Buyung Ariputra | Uji dapur: Tim dapur uji Sedap Saji : Penata saji: Sandra C Latumanuij | Foto: Agustua Fajarmon