Ayo Kenali Faktor Risiko Serangan Jantung

By nova.id, Senin, 25 Maret 2013 | 23:59 WIB
Ayo Kenali Faktor Risiko Serangan Jantung (nova.id)

Ayo Kenali Faktor Risiko Serangan Jantung (nova.id)

"Olah raga teratur mengurangi risiko jantung. Foto: Krisna/NOVA "

Lakukan berbagai upaya pencegahan dengan mengurangi faktor risiko, yaitu  kontrol berat badan, kontrol tekanan darah, kontrol kadar gula darah jika menderita DM, kontrol kadar kolesterol. "Kalau makanan kurangi yang berlemak, banyak makan buah, sayur-sayuran, stop rokok dan alkohol, dan tentunya olah raga teratur. Hindari stres dan selalu belajar bisa mengendalikan diri."

Check up rutin bagi laki-laki di atas umur 40 tahun sudah menjadi keharusan. "Pemeriksaan treadmill merupakan salah satu skrining yang bisa mengidentifikasi adanya permasalahan pada jantung."

Pada waktu pemeriksaan treadmill akan melakukan aktivitas jalan dan secara bertahap berlari dimana aktivitas jantung akan direkam dengan EKG. "Tentu dipantau TD dan keluhan lain yang muncul selama kegiatan treadmill tersebut. Sehingga adanya kelainan jantung dapat diidentifikasi lebih awal. Apalagi bagi mereka yang mempunyai faktor risiko seperti seperti yang disebutkan."

Saran Ari, pencegahan lebih baik daripada mengobati . "Selain berharap selalu dalam keadaan sehat menjalani sisa hidup yang ada," tandas Ari.

Nove