Bahan & Alat:Karton bekas susuKain perca warna merahKain flanel warna hitamTali kur kecil warna hitamMata bonekaManik-manik muteLem uhu/lem tembakKaret warna hitamJepit rambut polosGelang polosBando polosPutik sariGuntingDakronBenang dan jarum
Step by Step:- Gambar dua pola badan kepik pada karton. Gunting dan salin pola dengan ukuran lebih besar pada kain merah.- Jahit jelujur sekeliling ujung bahan.- Masukan dakron dan pola kertas, lalu tarik benang hingga kain membungkus pola. Tuntaskan jahitan hingga seluruh bagian tertutupi.- Lakukan hal yang sama pada pola yang kecil tanpa memakai dakron.- Gambar dan gunting pola kepala dan totol-totol kepik pada kain flanel hitam.- Tempel tali hitam sepanjang 3 cm dan karet hitam 4 cm di bagian belakang pola kecil. Panjang tali dan karet bisa disesuaikan kebutuhan.- Tempel pola kecil pada pola besar.- Tempel putik, manik-manik, mata boneka, bagian kepala, totol-totol pada badan kepik.- Kepik siap disematkan di jari, jepitan, bando, kalung atau gelang.
ADE RYANI
KREASI: KESSIE (0813 1457 1960), FOTO: FADOLI BARBATHULLY