Jenis pir ini terbilang baru, warnanya hijau bersemburat merah tua namun tetap bertitik-titik hitam seperti pir lainnya. Meski imut, rasanya manis dan renyah.
Red Currant
Sekilas seperti buah buni namun warnanya merah tua dan asam. Selai hingga campuran dessert biasa menggunakan buah ini. Simpanlah dalam kotak tertutup yang dialasi tisu agar tidak mudah busuk.
Persimmon
Nama lainnya buah kesemek, namun yang impor berwarna jingga. Setelah dikupas, dagingnya yang manis, kenyal dan dapat langsung dinikmati. Persimmon juga ada yang dikeringkan lho, biasanya dipakai untuk fruit cake.
Yellow Dragon Fruit
Buah Naga ada juga yang berwarna kuning dengan khasiat antioksidan dan rendah kalori yang tak kalah dahsyat. Campurkan dalam salad atau es campur, pasti segar!
Plum
Buah yang biasa dipakai untuk saus hidangan oriental ini wajib disimpan di lemari es agar lebih tahan lama. Nah, pilihlah plum yang tidak lembek lalu cium dan pastikan yang berbau harum saja yang dipilih.
Avokad
Bedanya dengan alpukat lokal adalah kulit avokad lebih tebal dan berkeriput, isinya berwarna kuning kehijauan dan tidak berserat.
Belilah avokad yang sudah matang, cirinya bila ditekan akan terasa empuk dan permukaan kulitnya tidak berbercak. Oh ya, jangan sekali-kali memasak avokad muda dengan puding karena rasanya akan pahit. Masukkan avokad saat terakhir saja agar rasanya tidak berubah.
Erwin Kuditawati