Berkah Bazar Ramadan untuk Julia Cake

By nova.id, Sabtu, 13 Juli 2013 | 00:41 WIB
Berkah Bazar Ramadan untuk Julia Cake (nova.id)

Berkah Bazar Ramadan untuk Julia Cake (nova.id)

"Foto: Henry "

Para pengusaha UKM pun tak melewatkan kesempatan mengikuti acara bazar.  Memasuki gedung acara bazar, tampak stan busana cukup mendominasi ruang. Ada stan batik, busana muslim, baju anak-anak.  Ada juga stan penjual aksesoris, dan beragam lainnya.

Di ruang lain, tergelar banyak stan kuliner. Mulai dari beragam masakah khas daerah seperti gudeg dan empek-empek, sampai usaha "kuliner modern" seperti udang tempura. Tak ketinggalan stan penjual takjil untuk  berbuka puasa dan aneka roti dan kue. Nah, salah satu pelaku usaha mikro yang mengikuti acara ini adalah Yayu pemilik usaha Julia Cake Labs.

Yayu mengaku ikut acara bazar berkat informasi seorang teman. Yayu yang mengelola usahanya dibantu dua karyawan pun mempersiapkan produk unggulan. Selain membuat kue basah, Yayu andal membuat kue bolu. "Untuk acara bazar ini, saya juga kerja sama dengan tetangga untuk menyiapkan produk. Ada teman yang titip untuk menjualkan kue kering, ayam goreng, dan seterusnya," ujar Yayu.

Selama tiga hari mengikuti bazar, Yayu mengaku produk yang dijajakan laku keras. Baru beberapa jam buka, berbagai penganan langsung ludes. Tak sekadar jualan,  acara bazar dimanfaatkan Yayu untuk berpromosi. Dalam kesempatan ini, "Saya bagi-bagi kartu nama Julia Cake Labs," ujar Yayu yang menjaga stan ditemani suaminya, Wahyu.

Acara bazar juga dimanfaatkan Yayu untuk memperluas jaringan. "Saya jadi tahu beberapa acara bazar lain. Sebenarnya, banyak tawaran. Tapi, di bulan Ramadan ini saya sudah menerima banyak pesanan di rumah.  Makanya, nanti saya akan ikut satu atau dua acara bazar saja," ujar Yayu.

Henry