Tabloidnova.com - Dalam film terbarunya, Filosofi Kopi, Chicco Jericho berperan sebagai Ben, seorang peracik kopi yang disebut dengan Barista. Ia mempelajari kopi, mulai dari menanam, hingga bisa menjadi kopi siap minum nan nikmat. Selama pendalaman karakter, Ben selalu ditemani oleh El yang diperankan oleh Julie Estelle. Sebab, di film 'Filosofi Kopi' ini, El merupakan seorang peneliti kopi untuk dijadikan sebuah buku. Alhasil, Julie dan Chicco sama-sama mengikuti kelas ABCD di Pasar Santa untuk mengenali sosok Kopi. "Untuk jadi Barista, saya sekolah di ABCD Pasar Santa. Itu kelasnya 4 hari, diajarin semuanya, termasuk asal muasal kopi sampai bisa diminum, sempat magang di beberapa kedai kopi di Bali, Jakarta, Medan. Aku sekolah kopi sama Julie," kata Chicco saat ditemui tabloidnova.com dalam peluncuran film Filosofi Kopi, Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (7/4). Seringnya pertemuan antara Chicco dan Julie membuat dua selebriti ini justru semakin dekat. Bahkan, menurut MC, mereka sudah menjalin hubungan lebih dari partner akting. Saat ditanya, baik Chiko maupun Jullie terlihat salah tingkah. "Memang benar, ada yang pakaia perasaan saat syuting ini? Ada apa sih antara Julie dan Chiko," sindir MC. "Ya, kalau berakting ini harus dengan rasa, jangan pura-pura. Jadi apapun yang kita lakukan harus dengan rasa," jawab Chicco salah tingkah. Usai menggelar jumpa pers, Chicco justru enggan mengomentari sindiran MC tersebut. "Hahaha, adalah ya," kata Chicco menyudahi obrolan saat ditanya soal hubungannya dengan Julie.
Icha/Tabloidnova.com