Bahan:2 sdm minyak goreng2 lbr daun salam2 btg serai, memarkan150 g lengkuas, parut kasar100 g kelapa muda, parut panjang500 g ikan tuna, kukus, suwir-suwir300 ml santan dari ½ butir kelapa50 g bihun, goreng hingga mekar
Bumbu Halus:5 bh bawang merah2 siung bawang putih2 btr kemiri2 sdt ketumbar bubuk¼ sdt jintan bubuk1 sdt garam1 sdt gula pasir
Cara Membuat:1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas. Masak sampai bumbu matang.3. Tambahkan kelapa muda parut dan santan. Masak di atas api kecil sampai setengah matang.4. Tambahkan ikan tuna suwir, aduk-aduk sampai kelapa kering. Tambahkan bihun goreng, aduk rata. Angkat dan sajikan.
750 gram 60 menit
Tips:- Pilih ikan tuna yang segar. Cirinya dagingnya masih keras dan kenyal jika ditekan.- Tumis bumbu hingga harum supaya rasa serundeng lebih enak dan tahan lama.- Masak Abon Tuna hingga kering supaya lebih awet.
Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Dilla, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Fadoli Barbathully / NOVA