Marble Orange Pudding

By nova.id, Minggu, 29 Agustus 2010 | 19:09 WIB
Marble Orange Pudding (nova.id)

Bahan I:3 putih telur1 bks agar-agar putih100 gr gula pasir400 ml susu cair½ sdt cokelat pasta

Bahan II:½ bks agar-agar bubuk300 ml air1 bks minuman bubuk rasa jeruk50 gr gula pasir75 gr jeruk mandarin kalengan, tiriskan

Cara Membuat:1. Bahan I: aduk susu, agar-agar dan gula pasir, rebus sampai mendidih, angkat. Kocok putih telur sampai kaku, masukkan agar-agar rebus sambil dikocok rata. Ambil dua sendok sayur adonan, tambahkan cokelat pasta, aduk rata. Sisihkan sisanya.2. Tuang puding putih ke dalam cetakan setengah lingkaran, tambahkan adonan cokelat lalu buat lapisan putih cokelat hingga setengah tinggi loyang. Pasang loyang penyekat di bagian tengah, bekukan.3. Bahan II: rebus air, agar-agar, minuman rasa jeruk, dan gula pasir, sampai mendidih.4. Lepaskan loyang penyekat, tata jeruk kaleng di dalam cekungan, tuang dengan bahan I bekukan.5. Siram bagian atas dengan sisa adonan busa putih, bekukan. Keluarkan dari loyang, potong-potong lalu hidangkan.

Untuk 12 potong

Resep : Nuraini W, Uji Dapur: Evi Herawati, Penata Saji: Sindhunata Setiadharma, Foto: Ahmad Fadilah