11. Kuah daging. Kandungan lemak dan karbihidrat maupun kalorinya sama-asma tinggi.
12. Roti. Terutama yang terbuat dari tepung yang sudah mengalami proses penghalusan, sehingga tinggi kandungan lemak dan karbohidratnya. Kalau mau aman, coba mengonsumsi roti gandum, sehingga dapat menfaat dari seratnya.
13. Aneka Krim. Whipped cream yang sering dipakai sebagai penghias pada jus strawberry dan dressing salad, semuanya mengandung lemak tinggi, dan akan menjadi kalori tinggi jika tercampur dengan makanan sehat Anda. Sebaiknya, jika Anda sedang mengonsumsi makanan sehat, tidak usah dibumbui dengan aneka krim atau topping.
14. Mayones. Memiliki sekian banyak ikatan lemak di dalamnya. Jadi, sebaiknya pakai sedikit saja jika anda menginginkan.
15. Kopi Instan. Tahukah Anda bahwa secangkir kopi instan, misalnya Brownie Frappucino, mengandung lebih 39 lemak? Nah, kalau tidak mau tubuh Anda jadi timbunan lemak, hitung secara cermat berapa jumlah kalori dari kopi instan yang masuk ke dalam tubuh?
Aline/Nova