Menjalin Sahabat Pena Lintas Budaya, Memperluas Pandangan Dunia

By nova.id, Selasa, 30 April 2013 | 04:46 WIB
Menjalin Sahabat Pena Lintas Budaya Memperluas Pandangan Dunia (nova.id)

Menjalin Sahabat Pena Lintas Budaya Memperluas Pandangan Dunia (nova.id)

"Foto: Ade Ryani "

Terinspirasi dari perjuangan R.A Kartini yang memperkenalkan perempuan dan budaya Indonesia kepada dunia melalui aktivitas sahabat pena, Pinisi Edutainment Park menyelenggarakan talk show dengan tema "Menjalin Sahabat Pena Lintas Budaya, Memperluas Pandangan Dunia" pada pada 26 April lalu.

Christie Damayanti, perempuan hebat Indonesia yang  sangat berpengalaman dalam menjalin sahabat pena manca negara, mulai dari orang biasa hingga kalangan pejabat  dari berbagai belahan dunia membagi pengalaman dan kiat-kiatnya dalam memulai menjalin sahabat pena.

Diskusi yang dipandu Soraya Haque, juga menghadirkan sejumlah siswa dari beberapa SD dan SMP di Jakarta. Mereka diajak latihan dan berlomba menulis surat untuk sahabat pena. Tak lupa mereka juga menikmati berbagai  riding games, seperti Carrosel, Cho Cho Train, Kiss Car, Wall Climbing, Flying Fox serta mencoba kelas-kelas art & culture seperti belajar tari tradisional Indonesia, belajar membatik, bermain wayang, belajar alat musik gamelan dan angklung, serta berlatih vokal dan drama.

"Bagi anak-anak, aktivitas sahabat pena dapat menjadi latihan koresponden sekaligus mengajarkan kepedulian pada kebudayaan global, geografi, studi sosial. Untuk kalangan pendidik,  kegiatan ini membantu murid-murid meningkatkan kemampuan komunikasi dan keaksaraan, juga mendorong siswa-siswi untuk rajin membaca dan menulis," ujar Ari Kartika selaku Direktur Pinisi Edutainment Park.

Ade Ryani