Bahan:10 bh udang pacet ukuran besar4 btg serai, memarkan1 bh jeruk nipis, parut kulitnya, ambil airnya¼ sdt merica hitam bubuk½ sdt garam1 sdm minyak zaitun1 siung bawang putih, memarkan
Sambal Pelecing:500 ml air mendidih200 g cabai merah keriting10 bh cabai rawit merah5 bh bawang merah1 bh tomat½ sdt terasi goreng½ sdt gula merah½ sdt garam1 bh jeruk limau
Cara Membuat:1. Cuci udang pacet, buang kulit udang, sisakan kepala dan buntutnya, serta belah punggungnya.2. Tusuk 5 buah udang dengan 2 buah batang serai.3. Lumuri udang dengan parutan kulit jeruk nipis, merica hitam bubuk, dan garam.4. Panaskan minyak zaitun, goreng bawang putih, dan goreng udang sampai berubah warna.5. Tambahkan perasan air jeruk nipis di atas udang. Masak sampai udang matang. Angkat dan sisihkan.6. Sambal Pelecing: Rebus semua cabai, bawang merah, dan tomat. Angkat, tiriskan, dan haluskan. Tambahkan sisa bahan, aduk rata.
4 porsi 25 menit
Tips:- Hati-hati saat memarut kulit jeruk nipis supaya tidak mengenai bagian putih karena rasa bagian ini pahit.- Memarkan batang serai dengan pisau lebar supaya aroma serai akan keluar dan menyatu dengan udang.
Resep: Chef Jonathan Handoko Widjaja |Penyusun: Nuraini W. | Penata Saji: T Firta Hapsari | Foto: Ahmad Fadilah/Nova