Triple Flavour Pudding

By nova.id, Kamis, 4 Februari 2010 | 17:05 WIB
Triple Flavour Pudding (nova.id)

Bahan Lapisan I:1 bks agar-agar bubuk150 gr susu kental manis500 ml air2 sdt kopi bubuk instan1 sdt pasta cokelat

Bahan Lapisan II:3 btr putih telur1 bks agar-agar bubuk warna putih150 gr susu kental manis500 ml air1 sdt lemon essence

Bahan Lapisan III:150 gr selai stroberi500 ml air1 bks agar-agar bubuk warna putih50 gr gula pasir

Cara Membuat:1. Lapisan I: campur agar-agar, susu kental manis, air, kopi instan dan pasta cokelat. Masak di atas api sampai mendidih.2. Angkat, tuangkan ke dalam loyang berdiameter 20 cm, yang sudah dibasahi air.3. Lapisan II: campur agar-agar bubuk, susu kental manis, dan air, aduk rata. Masak di atas api kecil sambil aduk sampai mendidih. Angkat, hilangkan uap panasnya. Kocok putih telur sampai mengembang dan kaku, masukkan adonan agar-agar, aduk sampai rata.4. Tuangkan lapisan II di atas lapisan agar-agar I, sisihkan sampai keras.5. Lapisan III: campur selai stroberi, agar-agar bubuk, gula pasir, dan air. Aduk rata. Masak dengan api kecil sampai mendidih. Tuangkan di atas lapisan II sisihkan sampai mengeras.6. Keluarkan dari loyang, potong-potong, sajikan dengan vla vanila.

Untuk 6 orang

Resep: Nuraini W.Uji Dapur: Yuliarini AndrikasPenata Saji: WensFoto: Romy Palar/ NOVA