Tabloidnova.com - Noah akan berangkat ke Amerika Serikat tanggal 24 Maret 2015 ini. Rencananya, Noah akan menggelar serangkaian konser mereka di negeri Paman Sam itu. Empat kota yang dijadikan arena konser adalah San Francisco, The Regency Ballroom (29 Maret 2015), Los Angeles, Schoenberg Hall ULCA (27 Maret 2015), New York, Best Buy Theatre, dulu Nokia Theatre (4 April 2015) dan terakhir Washington DC, Penn Social (5 April 2015). "Sekarang baru bisa, dua tahun lalu belum bisa. Tahun ini baru bisa memenuhi undangan. Dua tahun kemarin memenuhi permintaan di seluruh Indonesia. Tahun ini kami lebih banyak promo di luar, negara tetangga, fanbase kita di sana juga banyak," ungkap Ariel saat dijumpai tabloidnova.com di Hard Rock Cafe, Pacific Place, Jakarta Selatan, Senin (16/3/2015). Pergi ke negeri seberang dan menggelar konser di beberapa tempat di Amerika membuat Ariel cs harus mempersiapkan matang-matang konsep serta aksi panggung mereka. Maklum, Januari 2015 lalu, Noah baru saja ditinggal sang penabuh drum, Reza. Sekarang, Ariel cs pun butuh adaptasi lagi untuk pemain tambahan yang mengisi drum dan bas selama konser berlangsung. "Baru dua minggu kemarin persiapannya, obrolin song list-nya. Kita obrolin drummer dan bassist juga. Penyesuan sama drummer memang baru beberapa kali manggung, Alhamdulillah bisa menyesuaikan diri. Semoga sampai tanggal 24 Maret nanti, Insya Allah sudah siap," ujar Uki. Selama kurang lebih dua jam, Noah akan tampil di atas panggung. Mengingat lokasi konser berada di luar negeri, Ariel mengaku sudah menyiapkan beberapa lagu berbahasa Inggris untut dinyanyikan. "Kita siapin beberapa konsep. Pakai bahasa Inggris ada empat atau lima lagu. Kalau yang sesuai jadwal konsepnya 1,5 - 2 jam. Jumlah lagu tergantung 15-17 lagu," terangnya. Okki/Tabloidnova.com