Kenali Pengasuh Anak Anda (2)

By nova.id, Kamis, 12 November 2009 | 19:35 WIB
Kenali Pengasuh Anak Anda 2 (nova.id)

Pengasuh Anak yang Baik:

- Selalu bisa dihubungi. Seorang pengasuh yang sungguh-sungguh melakukan tugasnya akan senantiasa menyampaikan informasi kepada Anda mengenai segala aktivitas sehari-hari, baik lewat catatan singkat, membuat laporan harian, sesekali menyediakan waktu untuk duduk bersama Anda membicarakan seputar masalah pengasuhan anak.

- Perbendaharaan lagu dan kata-kata baru buah hati Anda terus bertambah. Pengasuh yang baik biasanya menyadari sekaligus berusaha memenuhi rasa ingin tahu si kecil. Ia akan mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontar anak, memberi respons yang memperkaya imajinasi anak, dan selalu berpikir untuk menemukan cara-cara kreatif dalam mengajarkan keterampilan-keterampilan baru.

- Kamar anak rapi dan bersih, begitu juga si kecil karena perawatan dan pengasuhan anak yang baik memang mencakup upaya menjaga kebersihan dan kesehatan anak. Pengasuh pun akan melakukan apa saja yang terkait dengan higiene anak karena kesejahteraan si kecil juga menjadi prioritas kerjanya.

- Tak pernah cedera. Usia balita memang memberi peluang anak mengalami kecelakaan. Entah jatuh, terbentur, atau yang lainnya. Nah, pengasuh yang baik akan menempatkan keamanan anak sebagai prioritasnya, baik saat berada di dalam maupun di luar rumah.

Paskaria