Akuarium Kardus

By nova.id, Kamis, 8 Mei 2008 | 05:48 WIB
Akuarium Kardus (nova.id)

Jika tahun ini tak bisa berlibur ke luar kota, jangan ragu untuk mengisi hari-hari di rumah dengan berbagai kegiatan menarik yang murah meriah. Siapkan kardus dan kertas gambar, Si Kecil sudah dapat membuat akuariumnya sendiri.BAHAN & ALAT:Kardus bekas minuman ringanCat airKertas gambarPensil warnaBenang jahitKain flanel pinkCara Membuat:1. Cari kardus bekas minuman yang sudah tak terpakai. Potong jadi dua, ambil satu bagiannya saja.2. Cat bagian dalam dan luar kardus dengan cat air warna putih untuk lapisan dasar agar warna lebih terang. Cat bagian dalam kardus dengan warna biru untuk pemandangan laut. Lengkapi dengan lukisan karang dan tumbuhan laut lainnya.3. Buat gambar bintang laut, ikan, cumi-cumi, putri duyung, kepiting, dan binatang laut lainnya pada kertas gambar, warnai sesuai selera Si Kecil, gunting gambar satu persatu.4. Tempelkan benang sekitar 10 cm di belakang gambar-gambar binatang laut. Tempelkan benang di bagian atas kardus sebelah dalam.5. Hias seluruh bagian pinggir kardus dengan kain flanel pink yang digunting bergelombang agar akuarium semakin cantik.DEVITA