Jalani Sidang Perdana, Fariz RM Ditemani Istri dan Anak

By nova.id, Senin, 9 Maret 2015 | 09:39 WIB
Jalani Sidang Perdana Fariz RM Ditemani Istri dan Anak (nova.id)

Tabloidnova.com - Kasus penyalahgunaan narkoba yang menyeret nama musisi  Fariz RM memasuki babak baru. Hari ini, musisi berusia 56 tahun itu mulai menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/3). Fariz RM ditemani istri, Oneng, serta kedua anaknya, Ravenska Atwinda Difa dan Rivenski Atwinda Difa. Selain dari pihak keluarga, tampak juga kuasa hukumnya, Hendra Herdiansyah.  Seperti diketahui, sejak awal istri Fariz memang mengawal suaminya dalam kasus ini, mulai sejak ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan hingga dipindahkan ke pusat rehabilitasi, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Fariz yang mengenakan kemeja motif batik ini tampak sabar menjalani sidang perdana. Fariz ditangkap Satuan Narkoba Polres Jakarta Selatan pada 6 Januari 2015 di kediamannya, kawasan Bintaro, Tangerang Selatan. Dalam penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti antara lain satu paket psikotropika jenis heroin, ganja, beberapa alat hisap shabu atau bong, alumunium foil, dan korek.

Icha/Tabloidnova.com