10 "Jangan" Seputar Masakan Italia (2)

By nova.id, Rabu, 20 Mei 2009 | 17:03 WIB
10 Jangan Seputar Masakan Italia 2 (nova.id)

10 Jangan Seputar Masakan Italia 2 (nova.id)

"Foto: Adrianus Adrianto/Nova "

6. Tumislah bawang putih sebentar sampai berwarna kuning, bukan kecokelatan. Lakukan hal serupa pada bawang bombai. Bawang putih yang kecokelatan akan kehilangan rasa asam yang terkandung di dalamnya dan menghancurkan citrasa hidangan. Bawang putih memiliki aroma alami yang akan keluar hanya dengan menumisnya sebentar.

7. Jangan gunakan daun seledri keriting. Gunakan hanya daun seledri khas Italia berdaun datar. Daun seledri berdaun rata ini begitu lembut, tak memiliki rasa maupun aroma. Jangan pula gunakan cilantro untuk menggantikan seledri berdaun datar bila tak mau masakan Italia jadi bercitarasa ajaib.

8. Jangan memasak daun seledri! Untuk menghadirkan kesegaran alami, daun seledri baru bisa ditambahkan ke atas sajian saat betul-betul akan dihidangkan. Dan gunakan selalu daun seledri yang masih segar.

9. Jangan mencampur bawang putih dan bawang bombai dalam hidangan yang sama. Citarasa masing-masing akan saling mengacaukan. Jika menginginkan citarasa keduanya, lebih baik gunakan bawang merah kecil.

10. Jangan gunakan keju di atas sajian seafood. Dan jangan taburkan keju parmesan di atas linguine dengan saus remis atau linguine udang. Di Italia, bila ada yang menginginkan keju, biasanya akan memintanya secara khusus.

Paskaria