Honda Tingkatkan Target Penjualan

By nova.id, Selasa, 19 Februari 2013 | 03:32 WIB
Honda Tingkatkan Target Penjualan (nova.id)

Honda Tingkatkan Target Penjualan (nova.id)

"Foto: Adrianus Adrianto/NOVA "

Keberhasilan penjualan tahun 2012 didukung oleh penyegaran yang dilakukan pada beragam produk seperti City, Civic, CR-V, Freed dan Brio. Tahun 2013 ini, HPM akan mengulang keberhasilan tersebut denga kembali membuat penyegaran pada beberapa produknya, sehingga yakin dapat memenuhi target 2013 dengan penjualan 100 ribu unit.

Barisan mobil keluaran Honda yang akan mengalami penyegaran di tahun 2013 diawali oleh  Honda Jazz. Honda Jazz dipilih karena sejak kehadirannya di Indonesia pada 2004 lalu, Honda Jazz selalu mendapat respon positif dari pasar domestik. Selain kini tampil dengan varian baru, New Honda Jazz tipe RS juga muncul dengan warna baru yakni sunside orange. Perubahan lainnya terlihat dari desain hexagonal front grill baru dengan emblem RS, smoke head lamp dan audio sistem baru layar sentuh dan security alarm canggih.

Di tahun ular air ini pula, HPM juga akan meningkatkan kapasitas produksi, memperluas jaringan dealer serta memperkenalkan fasilitas purna jual seperti memberi layanan mobile service. Fasilitas Mobile Service meliputi layanan Roadside Assistance Service (RAS), Home Service dan Pick Up Service untuk konsumen yang memiliki keterbatasan waktu untuk melakukan perawatan berkala bagi mobilnya.

Honda Mobile Service tersedia di semua dealer resmi Honda di seluruh Indonesia dengan biaya yang sama dengan servis di bengkel resmi Honda ditambah dengan biaya hasa sesuai dengan kota masing-masing.

Dalam kesempatan yang sama, HPM juga meluncurkan 3 varian baru dari Honda Automobile Oil (HAO) yaitu E-Pro Green, E-Pro Blue dan E-Pro Gold. HAO dikembangkan khusus untuk mesin Honda, semua zat aditif yang terkandung di dalam HAO sesuai dengan mesin Honda.

Edwin