Komentar Tahun Baru

By nova.id, Kamis, 27 Desember 2012 | 17:50 WIB
Komentar Tahun Baru (nova.id)

Wiwin Anggrya Ningsih (30), Pengusaha Kuliner

Kalau ditanya acara tahun baru nanti malam, kalau saya sih rencananya hanya berkumpul dengan keluarga sambil makan malam dan acara bakar-bakar ikan. Itu kan masih bersifat positif thinking karena tahun baru kan rata-rata orang libur, baik orang kerja, kuliah atau pun sekolah.

Pada  kesempatah itu saya pergunakan buat merefresh rasa kangen pada keluarga dan teman-teman dengan catatan tidak terlalu berlebihan. Sebenarnya sih pengen juga berllibur ke pulau yang ada di Sumatera Utara tapi saya harus tetap berada di Medan karena tetap membuat kue memenuhi kontrak dengan Astra Auto 2000.

Kalau tidak berlibur ke Pulau kayaknya mau jalan ke luar kota pun sekarang di Medan, Sumatera Utara sudah macet sekali. Setidaknya kalau saya ditanya tentang pergantian tahun dari tahun 2012 ke tahun 2013 ini saya akan melakukan resolusi.

Saya akan meningkatkan semua pekerjaan saya dalam soal karir. Saya akan terus mengembangkan usaha dan memperbanyak jenis kue-kue baru. Kalau bisa sih tahun depan saya bisa ketemu jodoh dan bisa segera menikah..aaaah. 

Target ke depan yakni ingin 'munculin' lagi makanan zadul ( zaman dulu, red ) jadi makanan Urban. Seperti hal nya Mie Rebus, jangan cuma mie rebus saja. Harus ada kreasi dari mie rebus itu sendiri. Sebagai pengusaha yang bergerak dibidang kuliner saya ingin  mengangkat lagi kuliner yang benar-benar unggulan di Indonesia. Ternyata, orang Indonesia lebih ingin kok mencicipi kuliner kita sendiri ketimbang kulier International.

Acara malam tahun baru bagi saya tak usahlah mesti berhura-hura kalau cuma buat rugi saja. Lebih baik pergantian tahun itu dibanyakin saja bersedekah biar rezeki kita di tahun depan bisa lebih banyak lagi dan hidup kita jadi lebih berkah.

Fatma br Siahaan, Marketing Asuransi

Kalau ditanya tentang malam Tahun Baru sepertinya menghadapi malam tahun baru nanti tidak dengan pesta hura-hura tapi menjelang Tahun Baru malam nanti saya akan menghadapinya dengan rasa bersyukur dan berterima kasih pada Yang Maha Kuasa karena kita sudah diberi kesempatan memasuki tahun yang baru. 

 Justru dalam menyambut Tahun Baru ini harus dengan semangat membara untuk bisa mencapai segala yang dicita-citakan di-tahun 2012 bisa terwujud di tahun 2013. Mari kita jadikan tahun 2013 sebagai tahun kejayaan, tahun keberhasilan buat kita semua, tahun  kebersamaan dan tahun yang paling indah buat kita nantinya.

Saya juga berharap semoga kita selalu diberi umur panjang dan rezeki yang berlimpah di tahun 2013 nanti. Tahun 2013 besok jadi awal yang cerah buat hidupku, hidupmu dan tentunya kehidupan kita semua. Semoga asa dan harapan kita ini bisa terwujud bersama-sama di tahun 2013 ini..

Debbi

Debbi Safinaz