Percantik penampilan Anda dengan syal cantik melilit leher. Cocok untuk pengusir dingin di musim penghujan. Anda pun bisa berkreasi membuat syal sendiri, lho!Bahan:Kain organdi jepang pink motif garisKain haicon biru bermotifKain tule ungu berpayetBenang dan jarumBenang karetCara Membuat:Syal Pink:1. Potong kain organdi menjadi bentuk segi empat, neci sekeliling pinggirnya.2. Lipat dua kain hingga membentuk segitiga. Lalu, buat kerutan di bagian tengahnya hingga ke kedua ujungnya.3. Lilitkan di leher dan buat ikatan dibagian tengahnya. Permanis tampilan syal dengan bros cantik koleksi Anda.
Syal Biru:1. Potong persegi panjang kain haicon dengan ukuran 200 X 30 cm. Lallu, neci sekeliling pinggirnya.2. Siapkan benang karet tipis, lalu jahit dua baris, dari ujung kain ke ujung lainnya. Rapihkan.3. Lilitkan di leher. Syal berkerut ini sangat cocok bagi Anda yang berjiwa muda.
Syal Ungu:1. Potong tule berpayet menjadi bentuk persegi panjang dengan ukuran 120 X 10 cm. Lalu neci sekeliling pinggirnya dan rapihkan.2. Lilitkan di leher, dengan salah satu ujungnya memanjang di satu sisi. Lengkapi penampilan Anda dengan syal yang cocok dipakai di berbagai suasana ini.