Kata SID, Presiden SBY Peralat Christiano Ronaldo

By nova.id, Sabtu, 28 Juni 2014 | 01:30 WIB
Kata SID Presiden SBY Peralat Christiano Ronaldo (nova.id)

Kata SID Presiden SBY Peralat Christiano Ronaldo (nova.id)

"Menurut SID, terkait mangrove di Bali, Presiden SBY hanya peralat Christiano Ronaldo (foto: KOMPAS) "

TabloidNova.com - Masih segar dalam ingatan banyak orang saat peseapkbola kelas dunia asal Portugal yang merumput bersama klub Real Madrid, Christiano Ronaldo, menyambangi Tanah Air beberapa kali. Yang terakhir, setahun lalu, tepatnya 26 Juni 2013, Christiano kembali menjejakkan kaki di Bali untuk bergabung dalam gerakan pelestarian hutan mangrove di Teluk Benoa, Bali.

Kala itu, Christiano mengungkapkan dukungannya terhadap pemerintah Indonesia melalui Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk melestarikan hutan mangrove di Bali. Tapi sayang, melalui kebijakannya, SBY justru seakan mengingkari janjinya sendiri. Tekait mangrove, para personel grup band Superman Is Dead (SID) berkata, SBY hanya memperalat Christiano Ronaldo. Untuk itu, SID merasa perlu untuk menyampaikan pesan kepada sang superstar sepakbola dunia itu.

Lewat sebuah pernyataan di akun facebook milik mereka, SID mengungkapkan bahwa Presiden SBY peralat Christiano Ronaldo sebagai pencitraan, mengingat tepat di tanggal 30 Mei 2014 silam, alih-alih melestarikan hutan mangrove sesuai kesepakatan setahun lalu, Presiden SBY malah menandatangi Pepres no 51 tahun 2014 yang mengizinkan diadakannya reklamasi Teluk Benoa. Artinya, proses rekalamasi itu akan menghancurkan hutan mangrove di sana.

"26 Juni 2013 Presiden SBY menipu rakyat Bali, memakai Christiano Ronaldo sebagai alat pencitraan utk menunjukkan bahwa SBY mencintai mangrove dan akan melindungi mangrove di teluk Benoa. // 30 Mei 2014 SBY mengeluarkan Perpres no 51 tahun 2014 yg mengijinkan diadakannya reklamasi Teluk Benoa seluas 700 hektar yg akan menghancurkan mangrove di Teluk Benoa yg merupakan daerah konservasi. // Cristiano Ronaldo tertipu! - Ayo tag akun fanpage Ronaldo di foto ini sebanyak-banyaknya agar ia sadar bahwa dirinya SUDAH diperalat. Harapannya, agar Ronaldo melayangkan protes ke SBY dan semoga Reklamasi Teluk Benoa DIBATALKAN. #BaliTolakReklamasi #BatalkanPerpres51th2014," begitu isi pernyataan dari SID di akun  facebook mereka.

Hingga kini memang belum ada reaksi dan tanggapan dari Christiano Ronaldo. Kemungkinan besar, kosentrasi ayah satu anak itu memang sepenuhnya tengah tertuju pada laga Piala Dunia 2014 meski kesebelasan Portugal harus angkat kaki dari Brasil karena tidak berhasil lolos ke babak 16 besar.

Yetta Angelina