Bahan:1 ekor ayam ukuran kecil2 sdm air jeruk nipis½ sdt garam200 ml air3 sdm minyak goreng
Bumbu Halus:10 bh bawang merah4 siung bawang putih8 bh cabai merah5 bh cabai rawit3 cm kencur1 sdt terasi1 bh tomat1 sdm garam
Cara Membuat:1. Belah dada ayam tapi tidak sampai putus, tekan agar melebar.Lumuri ayam dengan jeruk nipis, dan garam lalu diamkan selama 10 menit.2. Tumis bumbu halus sampai harum.3. Masukkan ayam sambil dibolak-balik hingga berubah warna.4. Tuangkan air, masak di atas api kecil sampai bumbu meresap.5. Bakar ayam sampai kecokelatan.
Untuk 5 Porsi, Waktu 25 Menit
Resep: Erwin Kuditawati, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Wina Kusnadi, Foto: Adrianus Adrianto