Sup Jamur Karang

By nova.id, Senin, 25 Juni 2012 | 22:36 WIB
Sup Jamur Karang (nova.id)

Bahan:2 sdm minyak goreng2 siung bawang putih, cincang halus½ bh bawang bombai, cincang halus3 bh cabai merah, potong-potong100 gr udang, kupas, sisakan ekor100 g ikan tuna, potong kotak½ sdm kecap ikan1 sdm garam¼ sdt merica hitam bubuk½ sdt gula pasir1 ½ L air150 g brokoli, potong per kuntum1 bh jamur karang, seduh, potong-potong100 g wortel, iris serong3 bh tomat hijau, potong-potong2 btg daun bawang, potong ½ cm½ sdt minyak wijen1 btg seledri, iris halus, untuk taburan

Cara Membuat:1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih, bawang bombai, dan cabai merah sampai harum.2. Masukkan udang dan ikan tuna, aduk sampai berubah warna. Bumbui kecap ikan, garam, merica hitam bubuk, gula pasir, dan air. Masak sampai mendidih.3. Tambahkan brokoli, jamur karang, wortel, dan tomat hijau, aduk rata. Masak sampai matang.4. Masukkan daun bawang dan minyak wijen, aduk rata. Angkat dan sajikan dengan taburan seledri.

Untuk 5 Porsi, Waktu 45 Menit

Tips:- Brokoli yang rendah kalori akan melindungi Anda dari peradangan dan kanker.- Agar optimal, masak brokoli sebentar saja dengan cara dikukus atau direbus.

Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Daniel Supriyono/NOVA