Bahan:
- ½ ekor ayam, potong-potong
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdt garam
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt bumbu kari
- 1 btr telur
- 3 sdm tepung sagu
- 1 L minyak goreng
Saus:
- 5 g kencong, cincang halus
- 5 bh cabai rawit
- 2 lbr daun jeruk, cincang
- 1 sdm mentega
- 80 ml kecap manis
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm kecap Inggris
- ¼ sdt gula pasir
Taburan:
- 1 sdm cabai rawit, iris tipis
Cara Membuat:
- Campur ayam dengan bawang putih, garam, ketumbar bubuk, bumbu kari, dan, telur. Aduk rata.
- Gulingkan ayam ke dalam tepung sagu hingga rata.
- Panaskan minyak, goreng ayam sampai berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat dan tiriskan.
- Campur semua bahan saus, aduk rata. Masukkan ayam, masak sampai ayam tercampur bumbu hingga rata.
- Taruh ayam dalam piring saji, taburi dengan cabai rawit iris, sajikan segera.
Untuk 4 Porsi, Waktu 20 Menit
Tips: Nama lain kencong adalah buah kecombrang, bentuknya bulat-bulat mirip buah nanas. Banyak dipakai dalam masakan Sumatra.
Resep: Grand Seraton Seafood Restaurant By Hendry A. Jayamuni , Jl. Gajah Mada No. 41 Medan (061-452 9542, 452 6244), Penyusun: Nuraini W, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Agus Dwianto