Nutrisi Bunda, Nutrisi Bangsa

By nova.id, Selasa, 17 Januari 2012 | 18:09 WIB
Nutrisi Bunda Nutrisi Bangsa (nova.id)

Nutrisi Bunda Nutrisi Bangsa (nova.id)

"Dok. Sari Husada "

Dengan tema "Nutrisi Bunda, Nutrisi Bangsa: Pentingnya Nutrisi Selama Kehamilan Untuk Masa Depan Sang Buah Hati", Nutritalk kali ini membahas masalah kesehatan ibu hamil, suatu masalah kompleks yang masih menjadi tantangan bagi Indonesia.

"Kami menghadirkan beberapa pembicara yang akan membahas seputar kesehatan wanita semasa hamil dari beragam perspektif baik dari sisi makro - berkaitan dengan target MDGs, dari sisi medis serta dari sisi inisiatif sektor non-pemerintah," kata Yeni Fatmawati, Corporate Affairs and Legal Director, Sari Husada.

Pembicara lain yang menyampaikan paparan adalah Diah Saminarsih (kantor Utusan Khusus Presiden RI untuk MDGs), dr. Damar Prasmusinto SpOG (K) dari Divisi Fetomaternal RSCM/FKUI, dan Santi Juwita dari gerakan @selamatkanibu.

Program ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat mengenai pentingnya pentingnya pemenuhan nutrisi yang seimbang selama masa kehamilan. Tujuannya untuk menurunkan angka kematian bayi dan meningkatkan kesehatan ibu di Indonesia dalam upaya mencapai target Millenium Development Goals (MDGs) 2015.

Ade Ryani