Inovasi Teknologi UV2A

By nova.id, Minggu, 20 November 2011 | 17:09 WIB
Inovasi Teknologi UV2A (nova.id)

Inovasi Teknologi UV2A (nova.id)

"Foto: Ade Ryani "

"Dengan meningkatnya permintaan pasar terhadap produk-produk high-class, Sharp menjawab dengan menghadirkan seri ini ke pasaran komersil. 70-Inch Aquos Quattron memberikan koneksi WiFi build-in dan fitur jaringan aplikasi seperti, Youtube, Skype, Twitter, Picasa, bahkan konsumen dapat terhubung langsung ke laman Sharp melalui AQUOUS.NET," papar Herdiana Anita Pisceria, General Manager Product Marketing SEID. 

Inovasi yang dihadirkan antara lain teknologi UV2A (Ultra Violet induced multi-domain Vertical Alignment) pada panel televisi, photo alignment, USB Port dan DLNA playback, serta Time Shift Function. Hasilnya adalah layar mampu menghasilkan kualitas warna yang jauh lebih "hidup" dibandingkan teknologi yang ada saat ini. Untuk seri LED TV terbarunya ini, Sharp membandrol dengan kisaran harga sekitar 50 juta rupiah.

   Ade Ryani