Sayap Ayam Bumbu Tomat Coco Hijau

By nova.id, Sabtu, 12 Mei 2012 | 23:18 WIB
Sayap Ayam Bumbu Tomat Coco Hijau (nova.id)

Bahan:2 sdm minyak untuk menggoreng4 siung bawang putih, iris100 g bawang bombai, cincang8 bh sayap ayam, potong menjadi 2 bagian¼ sdt garam2 sdm saus tiram1 sdt kecap ikan500 ml air20 bh cabai rawit utuh6 bh tomat hijau kecil, potong-potong50 g kelapa muda, potong kotak merica bubuk

Cara Membuat:1. Tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum.2. Masukkan sayap ayam sambil diaduk hingga berubah warna. Bumbui dengan garam, saus tiram, dan kecap ikan, aduk rata.3. Tambahkan air, masak hingga meletup-letup.4. Masukkan cabai rawit, tomat, kelapa muda, dan merica bubuk, masak hingga matang.

Untuk 4 porsi, Waktu 20 menit

Resep: Erwin Kuditawati, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: Popy, Fitria, Foto: Daniel Supriyono