Tabloidnova.com - Sejak dua hari lalu Syahrini bertemu Paris Hilton di Bali dan mengunggah foto-foto pertemuan itu di akun instagramnya, banyak yang menaruh komentar bernada sumbang terhadap pertemuan itu.
(Baca: Reuni, Syahrini Bertemu Paris Hilton di Bali)
Namun ini memang bukan yang pertama. Sejak pertemuan Syahrini dan Paris Hilton yang pertama di Las Vegas awal tahun lalu, komentar sangsi memang kerap terpampang melalui kolom komentar di unggahan foto Syahrini bersama sosialita Paris Hilton ini. Mulai dari sangkaan bahwa foto di Las Vegas tidak asli, hingga olok-olok bahwa Syahrini adalah seorang fans yang mengejar idolanya hingga ke Bali.
Namun dua hari setelah unggahan foto Syahrini di akun instagramnya, tadi pagi (28/1) pukul 10:25 WIB, ternyata Paris Hilton mengunggah foto bareng Syahrini di Bali! Di foto itu tertulis, "Beautiful evening at Starfish Restaurant with my girls Magda, @CariLeeArt & @PrincesSyahrini. #GirlsNightOutinParadise #WHotel #Bali".
Tak heran bila foto di akun Paris Hilton bersama Syahrini tersebut sontak dipenuhi komentar berbahasa Indonesia. Sebagian mengungkapkan rasa bangganya, ada juga yang menyampaikan rasa irinya. Tak sedikit pula yang memberi komentar bernada miring. Hingga dua jam kemudian, foto yang diunggah Parih Hilton telah mendapat 498 komentar dan lebih dari 20.000 likes.
Mau bagaimana pun, Syahrini memang selalu pandai membuat sensasi. Sebelumnya, sepulang dari Las Vegas beberapa minggu lalu, Syahrini bercerita menginap di hotel yang sama dengan Paris Hilton.
(Baca:"Aku dan Paris Hilton Menginap di Hotel yang Sama")
Pada saat itu pula, Syahrini membocorkan, "Paris katanya mau datang ke Bali, kok." Ucapan itu pun segera dibuktikan melalui foto-foto Syahrini bersama Paris Hilton di Bali yang dapat dilihat di akun instagramnya.
Annelis Brilian