Layanan Kesehatan Nokia Diluncurkan

By nova.id, Selasa, 3 Mei 2011 | 17:01 WIB
Layanan Kesehatan Nokia Diluncurkan (nova.id)

Layanan Kesehatan Nokia Diluncurkan (nova.id)

"Foto: Krisna "

Inilah yang mendasari NOKIA terus mengembangkan layanan yang berbasis SMS, meski saat ini yang banyak muncul layanan berbasis web untuk ponsel jenis smartphone.  Setelah sukses mengeluarkan layanan informasi seputar info pertanian, pendidikan, dan hiburan, Rabu (4/5) lalu, di Plaza Bapindo, Jakarta, NOKIA meluncurkan Nokia Life Tools (NLP) untuk layanan kesehatan.

Untuk memasok konten Layanan Kesehatan NLP ini, NOKIA menggandeng Fakultas Kedokteran UGM, Yogyakarta, Gamatechno, dan Parents Guide. Selain bersisi info seputar kesehatan seperti kesehatan jantung, diabetes, pernapasan, dan pencernaan, Layanan Kesehatan NLP juga mencakup soal tumbuh kembang anak, diet, dan nutrisi. Sementara untuk info pertanian, selain layanan informasi cuaca, tips pertanian, juga info harga komoditas pertanian.  

Teknik layanan Nokia Life Tools ini semua informasi akan dikirim melalui SMS sehari sekali. Jadi layanan NLT bisa digunakan di manapun sepanjang ada sinyal dari operator tanpa membutuhkan layanan GPRS. Semua SMS ini akan masuk ke kotal NLT dalam format teks dan gambar yang mudah dibaca.

Untuk saat ini NLP bisa diakses melalui 15 jenis ponsel NOKIA. Salah satu jenis ponsel yang sudah terinstal aplikasi ini adalah NOKIA C2-01 yang beberapa waktu lalu diluncurkan. Untuk pembeli ponsel ini, NOKIA memberi kesempatan untuk untuk mencoba selama 2 minggu. Jika merasa bermanfaat bisa dilanjutkan dengan berlangganan Rp 1.000 per hari. Untuk jenis ponsel NOKIA lain yang belum terinstal NLP, bisa mendownload di Ovi Store.

Krisna