Tabloidnova.com - Semenjak penampilannya sebagai anak SMA pemberontak dalam serial drama "Gentleman's Dignity," "School 2013," dan "The Heirs," Kim Woo Bin sadar jika ia tidak punya tampang ganteng seperti kebanyakan aktor Korsel populer.
"Saya sadar sepenuhnya saya tidak punya wajah cakep seperti kebanyakan aktor populer sebaya saya. Oleh karena itu, saya pun berniat mengejar akting dengan cara saya sendiri. Saya akan merintis karir sebagai aktor yang menfokuskan pada akting dan menikmati apa saja yang ada di depan mata," ujarnya saat mempromosikan film barunya, "Criminal Designer" kepada situs Kpopherald.
Itu sebabnya juga ketika para penggemarnya mengkomentari wajahnya mirip dinosaurus, aktor 25 tahun tidak protes. "Saya memang punya wajah yang unik dan sepintas mirip dinosaurus. Waktu pertama kali dikomentari seperti itu, saya tidak percaya. Tetapi lama-lama, jika dilihat dari beberapa hal, saya sadar saya memang mirip," ujarnya.
Walau sadar punya fitur wajah unik, ia tetap berharap bisa mendapat peran di drama atau film yang bertema cinta. Tidak melulu jadi anak nakal atau pemberontak sehingga lawan aktingnya kebanyakan laki-laki.
"Saya bukannya lebih senang berakting dengan lawan main aktor pria ya. Cuma memang belum saja datang kesempatan dimana saya bisa menjadi pemeran utama di film romantis atau melodrama. Saya berharap nanti saya kebagian akting dalam produksi drama romantis dengan adegan pacaran yang menggebu-gebu."
Syanne/Tabloidnova.com
Sumber: Kpopherald
Foto: Sidus HQ