Satai Kerbau

By nova.id, Senin, 31 Oktober 2011 | 22:36 WIB
Satai Kerbau (nova.id)

Satai Kerbau (nova.id)

"Foto: Fadoli Barbathully "

Bahan:½ sdm minyak goreng300 gr daging kerbau500 ml airtusuk satai

Bumbu  Halus:5 btr bawang merah3 siung bawang putih1 sdm ketumbar1 sdm gula merah, iris½ sdt asam Jawa, larutkan dengan 1 sdm air2 sdm kecap manis

Saus:1 sdm minyak, untuk menumis50 gr kacang tanah kulit, goreng, haluskan400 ml air4 sdm kecap manis gula merah½ sdt garam100 gr kelapa sangrai, haluskan

Bumbu Halus Saus:2 siung bawang putih2 bh cabai rawit merah2 lbr daun jeruk, buang tulangnya2 bh cabai merah keriting

Cara Membuat:1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan daging kerbau dan air, masak sampai daging empuk. Angkat dan tiriskan dagingnya.2. Potong daging bentuk dadu 2x2 cm. Kemudian tusukkan empat potong daging pada tusuk satai.3. Bakar satai sampai kering di atas bara. Angkat dan sajikan dengan siraman saus.4. Saus: Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan kacang tanah, aduk rata.Masukkan air, kecap manis, gula merah, dan garam, masak sampai mendidih. Tambahkan kelapa sangrai, aduk rata. Masak sampai matang.

Tip: Kerbau yang baru saja disembelih, jangan langsung dimasak. Karena otot-otot kerbau masih kaku, sehingga daging kerbau akan tetap keras meski diolah sangat lama. Sebaiknya diamkan selama 6-8 jam setelah penyembelihan.

Untuk 15 Tusuk

Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Dewi, Penata Saji: Sindhunata, Foto: Fadoli Barbathully