Dokter Korban Gas Beracun Baru Kerja Dua Hari

By nova.id, Rabu, 12 Februari 2014 | 11:06 WIB
Dokter Korban Gas Beracun Baru Kerja Dua Hari (nova.id)

Dokter Korban Gas Beracun Baru Kerja Dua Hari (nova.id)

""

Hasil uji labfor Mabes POLRI terhadap genset klinik Sapta Pesona sudah dikeluarkan secara resmi.

"Ya. Kemarin sudah dilakukan uji oleh penyidik Labfor dengan menyalakan genset dalam ruangan tempat dimana genset berada saat kejadian," tandas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (12/2).

Saat sekitar 10 menit genset dinyalakan, terekam sudah sekitar 50 g/cm3 gas karbon monoksida dihasilkan.

"Itu sudah melewati ambang batas," tandas Rikwanto menirukan pernyataan penyidik Labfor.

Diduga kuat, para korban yang meninggal dunia di dalam klinik Sapta Pesona meninggal akibaat keracunan asap genset tersebut.

Saat ini, petugas Bidokkes Polda Metro Jaya juga tengah mengambil sampel darah korban meninggal dunia dan belum sadarkan diri untuk di cek. "Tapi hasilnya belum diketahui," tukas Rikwanto menjelaskan jika Bidokkes PMJ belum mengetahui sejauh mana keracunan korban.

"Yang jelas tidak ada tanda-tanda tindak kriminal maupun bekas kekerasan. Jadi lebih condong keracunan. Sejauh ini, pemilik klinik sudah diperiksa namun belum dapat dipublikasikan.Dokter jaga yang turut menjadi korban meninggal ternyata baru mulai bekerja di klinik tersebut Senin (10/2). 

Laili