Pos Polisi Dirusak Rombongan Pemotor

By nova.id, Senin, 10 Februari 2014 | 08:59 WIB
Pos Polisi Dirusak Rombongan Pemotor (nova.id)

Pos Polisi Dirusak Rombongan Pemotor (nova.id)

"Foto: Dok. Tribunnews "

Keributan antara polisi dengan seorang pengendara motor rupanya berlanjut. Sabtu (8/2) sekitar pukul pukul 23. 30 WIB, rombongan Wapres sedang dalam perjalanan pulang dari Mampang menuju kediaman Wapres di Menteng Dalam.

"Petugas lantas sudah menyetop kendaraan dari arah Timur dan Barat untuk memberi jalan rombongan Wapres," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto kepada wartawan, Senin (10/2).

Namun tiba-tiba, menyelonong seorang pengendara sepeda motor. Polisi pun menghentikan di bawah fly over.

Bukannya minta maaf, pengendara motor malah marah-marah. Polsi pun dibentak! "Kamu tidak kenal saya?" Tak hanya itu, polisi juga diberi bogem mentah.

Tak pelak terjadi perkelahian. Beberapa polisi yang ikut melerai pun kena jotos.

"Selesaai perkelahian, pemotor pergi sembari berkata 'saya akan datang lagi dengan membawa pasukan'. Dan anggota kembali ke posisi mengamankan jalur Wapres," ujar Rikwanto lagi.

Pria yang menjotos polisi tersebut bercirikan, menggunakan kaos dan celana pendek, rambut cepak dan tidak menggunakan helm.

Tak berselang, pada Minggu (9/2) pukul 01.30 WIB, datang sekitar 20 sepeda motor ke Pos Polantas Trunojoyo dan Bundaran Senayan.

"Ada sekitar 4 orang pedagang yang berteduh di situ dan kaget karena ada kaca-kaca hancur. Sebelumnya ada pelemparan dilakukan sekelompok pemotor," ungkap Rikwanto.

Masih menurut Rikwanto, dari hasil penelusuran penyidik ditarik garis ke belakang diduga pelemparan dua pos polantas tersebut ada hubungannya dengan peristiwa ketegangan di Kuningan.Laili