Jembatan di Serang Ambrol, 40 Orang Hanyut

By nova.id, Rabu, 22 Januari 2014 | 06:04 WIB
Jembatan di Serang Ambrol 40 Orang Hanyut (nova.id)

Jembatan di Serang Ambrol 40 Orang Hanyut (nova.id)

"Ilustrasi Foto: NET "

Selasa (21/1) sekitar pukul 16.00 WIB  puluhan anak-anak dan orang dewasa tercebur ke sungai Cibanten akibat jembatan putus.

Awalnya mereka menonton latihan arung jeram di sungai dari atas jembatan gantung yang terbuat dari kayu. Namun saat asyik menonton tiba-tiba jembatan ambrol dan 40 orang langsung hanyut di sungai yang arusnya deras tersebut. Tak pelak, musibah yang terjadi di batas Kelurahan Keagungan dan Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Kota Serang, Kota Serang, Banten tersebut  membuat warga panik.

"Jembatan ini ambruk karena tak kuat menahan beban," ungkap Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.

Segera setelah dilaporkan, tim SAR gabungan dari TNI dan Brimob ke lokasi mengevakuasi dan mencari korban.

Pencarian yang dilakukan hingga pukul 20.30 WIB semalam, tercatat 2 orang meninggal (a/n Firdaus, 14 tahun dan Rahman 9 tahun), sementara 12 orang masih dalam pencarian dan 22 orang yang ikut tercebur selamat.  Hingga malam tadi  Tim SAR masih melakukan pencarian.

"Jumlah korban hilang hingga saat ini masih belum pasti," ujar Sutopo lagi.

Laili