Kerapu Goreng ala Thai

By nova.id, Senin, 27 Juni 2011 | 03:09 WIB
Kerapu Goreng ala Thai (nova.id)

Kerapu Goreng ala Thai (nova.id)

"Foto: Adrianus Adrianto "

Bahan:1 ekor ikan kerapu, bersihkan½ sdt garam1 bh jeruk nipis, ambil airnya500 ml minyak goreng, untuk menggoreng5 btr bawang merah, iris halus2 siung bawang putih, iris halus3 lbr daun jeruk, iris1 bh bunga laos (bunga kecombrang), iris halus50 gr kacang tanah kupas, goreng50 gr ebi goreng, cincang kasar2 btg daun ketumbar, iris¼ sdt garam¼ sdt merica bubuk

Cara Membuat:1. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis, remas-remas, diamkan selama 20 menit.2. Panaskan minyak, goreng ikan sampai kering dan berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan. Sisihkan.3. Panaskan 4 sdm minyak sisa menggoreng ikan, tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu. Masukkan daun jeruk dan bunga laos, aduk rata, masak sampai layu.4. Tambahkan kacang tanah, ebi, dan daun ketumbar. Bumbui garam dan merica bubuk, aduk rata.5. Masukkan ikan yang sudah digoreng, aduk rata. Angkat dan sajikan hangat.

Untuk 1 Porsi

Resep: Seafood House, Complex Kuta Sidewalk, Kartika Plaza Street, Kuta, Bali (0361-763900), www.rama-restaurants-bali.com, Penyusun: Dahrani Putri, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Adrianus Adrianto