'Stand By Me' Doraemon Kuras Air Mata Penonton

By nova.id, Kamis, 4 Desember 2014 | 10:26 WIB
Stand By Me Doraemon Kuras Air Mata Penonton (nova.id)

Stand By Me Doraemon Kuras Air Mata Penonton (nova.id)

"Foto: Antie "

Tabloidnova.com - Lama dinanti anak-anak generasi 90-an, akhirnya mereka bisa kembali mengenang ingatan masa kecil tentang Doraemon, si kucing robot yang menggemaskan dari abad ke 22. Film Stand By Me Doraemon  yang sempat didengungkan sebagai film terakhir tentang perpisahan Doraemon dan Nobita ini akhirnya rilis di Indonesia setelah sebelumnya pada Agustus lalu dirilis di Jepang.

Antusias para penonton Indonesia sendiri untuk menyambut film ini begitu terasa saat trailer resminya keluar di internet.  Sebelum resmi keluar di layar blitz megaplex pada 10 Desember 2014, Jive Entertainment sudah menggelar gala premier Stand By Me Doraemon pada Rabu (3/12) malam. Ribuan penonton pun terlihat memadati area blitz megaplex Grand Indonesia.

Film ini dibuka dengan cerita seorang anak bernama Nobita yang dikenal lemah dalam setiap pelajaran dan olahraga. Ia juga sosok anak yang cengeng dan ceroboh namun sangat baik hati. Hal yang paling dianggap sebagai prestasi dalam hidupnya adalah tidur siang. Nobita juga mempunyai mimpi untuk menikahi Shizuka di masa depan.  

Sampai suatu hari muncul sosok Sewashi, cucu dari cucu Nobita di abad ke 22,yang datang ke masa lalu untuk mengubah kehidupan Nobita dengan membawa Doraemon, si robot kucing menggemaskan berwarna biru. Alasan Sewashi membawa Doraemon karena di masa depan Nobita meninggalkan banyak kisah sengsara untuk keturunannya, karena Doraemon datang untuk membantu Nobita mengubah masa depan menjadi lebih bahagia.

Sebelum misi Sewashi tercapai untuk membuat Nobita bahagia, Doraemon dilarang kembali ke abad 22. Di sinilah kisah persahabatan Doraemon dan Nobita dimulai. Adegan dramatis diawali saat Nobita mulai merasa bahagia dengan kehidupannya, namun di sisi lain terselip kenyataan bahwa Doraemon akan meninggalkannya. Detik-detik perpisahan itu pun mampu membuat para penonton terbawa suasana hingga menitikkan air mata. Lalu benarkah Doraemon akan meninggalkan Nobita? 

Film yang disutradarai oleh Ryuichi Yagi dan Takashi Yamazaki ini dibuat berdasarkan cerita karya Fujiko F. Fujio yang menggabungkan beberapa cerita Doraemon seperti All The Way From The Country of The Future, Nobita's The Night Before a Wedding, Goodbye Doraemon, dan masih banyak lagi. 

Antie/Tabloidnova.com