Bakpao

By nova.id, Rabu, 16 Februari 2011 | 17:05 WIB
Bakpao (nova.id)

Bakpao (nova.id)

"Foto: Ahmad Fadilah "

Bahan Kulit:500 gr tepung terigu protein rendah1 bgk ragi instan40 gr mentega putih100 gr gula pasir½ sdt baking powder225 ml air

Adonan Talas:300 gr talas warna ungu, kukus, haluskan80 ml susu cair80 ml santan60 gr gula pasir70 ml air12 gr gelatin, larutkan dengan air sampai bening½ sdt pasta cokelat

Cara Membuat:1. Aduk tepung terigu, ragi instan, dan mentega putih hingga rata. Larutkan gula pasir dan baking powder dalam air. Masukkan ke dalam adonan tepung, uleni kembali sampai adonan kalis.2. Bagi adonan menjadi 2 bagian.3. Ambil satu bagian adonan, tambahkan semua bahan adonan talas, uleni sampai kalis.4. Gilas adonan putih hingga ketebalan 0,5 cm. Lakukan hal yang sama dengan adonan talas.5. Susun adonan putih dan talas menjadi satu. Gulung adonan hingga padat.6. Potong adonan menurut selera. Balikkan adonan sehingga didapat adonan bergarisputih cokelat, bulatkan kembali. Kerjakan sampai semua bahan selesai.7. Kukus adonan dalam dandang panas selama 15 menit atau sampai bakpao matang.

Tip:

Gelatin terbuat dari ekstrak tulang sapi yang berfungsi sebagai pengental untuk puding dan mousse. Dapat diperoleh di toko bahan kue.

Untuk 8 Orang

Resep : Teratai restaurant, Hotel Borobudur Jakarta Jln. Lapangan Banteng Selatan, Jakarta, (021-380 4444), Penyusun: Nuraini W, Penata Saji: Mulyasari, Foto : Ahmad Fadilah