Udang Kipas

By nova.id, Senin, 12 November 2012 | 01:30 WIB
Udang Kipas (nova.id)

Bahan:500 g udang windu besar, kupas, sisakan ekornya500 g udang jerbung, kupas, haluskan2 btg daun bawang, iris halus2 sdm tepung sagu1 btr telur¼ sdt merica bubuk1 sdt garam1 sdm minyak wijenminyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Pelapis:2 btr telur, kocok lepas100 g tepung roti oranye

Pelengkap:50 ml saus tartar50 g wortel, rebus200 g kentang goreng100 g edamame, kukus

Cara Membuat:1. Sayat punggung udang windu jangan sampai terputus, lebarkan dengan sedikit ditekan. Sisihkan.2. Campur udang jerbung halus, daun bawang, tepung sagu, telur, merica bubuk, garam, dan minyak wijen, aduk rata.3. Ambil 1 sendok teh adonan udang ratakan di atas selembar plastik. Letakkan 1 ekor udang windu di atas adonan. Lumuri permukaan udang dengan 1 sendok makan adonan udang, ratakan. Simpan di dalam freezer sampai mengeras.4. Celupkan udang ke telur pelapis dan gulingkan ke dalam tepung roti. Lakukan 2 kali dan simpan di dalam kulkas selama 30 menit.5. Goreng udang di dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga kuning kecokelatan dan matang. Angkat dan tiriskan.6. Sajikan Udang Kipas bersama dengan pelengkap.

Tips: Goreng udang di dalam minyak yang banyak dan panas kemudian kecilkan api agar matangnya merata hingga ke bagian dalam dan tidak banyak menyerap minyak.

Resep: Dahrani Putri | Uji Dapur: Klub Nova | Penata Saji: Wina Kusnadi | Foto: Moonstar Simanjuntak/NOVA