JFW 2012 Libatkan 75 Desainer

By nova.id, Rabu, 4 Juli 2012 | 17:10 WIB
JFW 2012 Libatkan 75 Desainer (nova.id)

JFW 2012 Libatkan 75 Desainer (nova.id)

"Foto: Rini "

Tahun ini tema yang diusung adalah DharmasukmA yang memiliki makna, jalan kehidupan yang memiliki ruh kebenaran berupa budaya, budi luhur dan kelestarian alam. "Selama ini tema-tema Fashion selalu menggunakan bahasa dari Barat atau Latin. Padahal sebenarnya budaya kita punya kata-kata yang bisa menginspirasi fashion untuk mewakili satu trend. Jadi Dharmasukma adalahusaha menampilkan kemampuan yang ada di dalam diri sendiri dan dipersembahkan kepada masyarakat, "' jelas Ketua penyelenggara JFW, Afif Syakur, tentang alasan pemilihan tema.

Harapan Afif, even JFW ini akan mempertemukan kepentingan antara produsen dan enduser serta masyarakat yang pebisnis yang berhubungan dengan fashion.

Selain pergelaran fashion show, di JEC juga digelar pameran dagang aneka produk fashion yang diikuti para pebisnis dari berbagai kota di Indonesia. Kegiatan JFW lainnya adalah Seminar dan Workshop Tampil Fashionable, oleh APPMI DIY, peragaan busan anak, remaja dan busana  muslim oleh Hijabers DharmakusumA II. Jumat (6/7) akan berlangsung Final Lomba Merancang Busana "Soul Of DharmA" oleh LPK PAPMI DIY dan Peragaan busana "DharmasukmA III"

Desainer kenamaan Anne Avantie akan memberikan workshop Inspirasi, Karya dan Cinta pada Sabtu (7/7). Di akhir pekan itu Jogya akan diramaikan pula dengan Fashion On The Street, Karnaval Gempita Sukma Raya di Jl. Malioboro dan Fashion Tandance 2013 APPMI DIY bertema Ethno Luxury di JEC.   JFW akan ditutup Minggu (8/7) dengan pergelaran peragaan busana nakadi JEC dilanjutkan upacara penutupan dan penyerahan hadiah bagi pemenang lomba.

Rini