Usai Debat Cawapres, Jusuf Kalla Dilarikan ke RS Abdi Waluyo

By nova.id, Senin, 30 Juni 2014 | 06:48 WIB
Usai Debat Cawapres Jusuf Kalla Dilarikan ke RS Abdi Waluyo (nova.id)

  

TabloidNova.com - Minggu (29/6) silam, cawapres nomor urut 2, Jusuf Kalla (JK), terlihat hadir di Gedung Bidakara, Jakarta Selatan, mengikuti debat cawapres yang diselenggarakan oleh Komite Pemilihan Umum (KPU). Malam itu, JK terlihat fit. Tapi banyak yang tak mengetahui bahwa setelah debat usai digelar, JK dilarikan ke rumah sakit Abdi Waluyo di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Seperti yang dilansir oleh Kompas.com, ternyata JK mengeluhkan gangguan di saluran pencernaannya. "Iya, semalam setelah debat langsung periksa ke dokter. Karena dokter sudah tutup, jadinya ke RS Abdi Waluyo," kata Ketua DPP Partai Hanura, Yuddi Chrisnandi, saat dihubungi Kompas.com, Senin (30/6).

Kata Yuddi lagi, gangguan yang dirasakan JK kemungkinan besar karena faktor kelelahan karena segudang agenda kampanye yang dilakoni JK selama sepekan terakhir ini. Yuddi pun membenarkan hal itu mengingat dirinya sendiri yang menemani JK berkampanye berkeliling Jawa, Kalimantan hingga Sumatera.

Kemungkinan karena kesibukan itu, waktu makan JK menjadi terganggu. Ditambah lagi makanan yang dikonsumsi JK tak sempat melalui inspeksi kesehatan khusus untuk menentukan apakah makanan tersebut benar-benar bersih atau tidak.

Tapi kata Yuddi lagi, saat ini kondisi JK sudah membaik dan juga sudah kembali ke rumah. "Jadi buang-buang air terus kemarin, tapi sekarang Pak JK sudah di rumah, kok," ujarnya.  Yetta Angelina / Sumber: Kompas.com