Taufiq Kiemas Punya Arti Khusus Bagi Hemas

By nova.id, Minggu, 9 Juni 2013 | 11:10 WIB
Taufiq Kiemas Punya Arti Khusus Bagi Hemas (nova.id)

Taufiq Kiemas Punya Arti Khusus Bagi Hemas (nova.id)

"Foto: Laili "

Kesan terakhir bertemu dengan Taufiq Kiemas, GKR Hemas, permaisuri Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan jika tak ada pertanda sakit.

"Justru beliau itu tampak sudah lebih sehat," ungkapnya kepadatabloidnova.comketika ditemui di Hanggar Lanud Halim Perdana Kusuma, Minggu (9/6).

Kesempatan terakhir bertemu, Taufiq Kiemas sempat bertandang ke Yogyakarta bersama tim kerja DPR RI pada 25 Mei  2013 untuk membahas akomodasi constitusional complain yang diajukan warga DIY soal Pilgub, Pilwal, dan Pilbup di wilayah Yogyakarta. 

"Ya. Saya terakhir bertemu saat bahas soal amandemen (PP dan UUD 1945)," ujar Hemas kembali.

Menurut Hemas, Taufiq Kiemas memiliki arti khusus bagi dirinya, Sri Sultan, dan juga  warga DIY.

"Dia sudah memberikan kelancaran dan kami bisa bertemu dengan fraksi-fraksi di MPR RI (untuk membahas kemungkinan judicial review peraturan yang merinci soal pemilihan walikota/bupati di DIY . 

Bagi Hemas,  pemikiran 4 pilar yang kerap ditandaskan Taufiq merupakan semangat yang baik bagi bangsa dan negara. "Saya sangat mengapresiasi saat pertemuan, beliau bicara soal pluralisme," ungkapnya.Laili