Menurut Guruh, Taufik adalah sosok kakak juga rekan seperjuangan baginya.
"Ya seperti di era Orde Baru dulu. Kadang saya harus mengurus beberapa hal bersama Mas Taufik atau mengerjakan sesuatu," ungkapnya kepadatabloidnova.com.
Bagi Guruh, Taufik Kiemas tak sekedar seorang kakak yang telah menikahi kakaknya, Megawati. Saat berjuang bersama di partai, Taufik juga menjadi mentor dan rekan. Apalagi mereka bersama-sama menjadi wakil rakyat di MPR RI.
"Banyak hal yang menjadi kenangan buat saya," ujarnya.
Kepergian Taufik Kiemas, masih menurut Guruh, akan sangat berdampak terhadap PDIP ke depan. Kendati demikian, Guruh yakin kakaknya (Megawati) akan tegar menghadapi kepergian sang suami.
"Sudah menjadi kebiasaandi keluarga Bapak (Soekarno) dan Ibu (Fatmawati) kalau (hadapi) semua (kenyataan) sudah merupakan kehendak Tuhan. Doa kami supaya mas Taufik di tempatkan sebaik-baiknya di sisi Allah SWT," ujar Guruh.
Sayang, kendati Sukmawati bersama Guruh ketika diwawancara. Wanita cantik tersebut menolak memberikan pernyataan dan hanya diam sembari banyak menunduk.Laili