Polda SIap Amankan Pertandingan Indonesia VS Belanda

By nova.id, Jumat, 7 Juni 2013 | 09:30 WIB
Polda SIap Amankan Pertandingan Indonesia VS Belanda (nova.id)

Polda SIap Amankan Pertandingan Indonesia VS Belanda (nova.id)

""

Hari ini (7/6) akan ada perhelatan yang dinantikan para pecinta sepak bola. Sore nanti tim nasional Indonesia akan bertanding melawan tim nasional Belanda di stadion Gelora Bung Karno.

Sebagaimana umumnya perhelatan olah raga besar, Polda Metro Jaya sebagai pemangku kebijakan dan kewenangan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah DKI Jakarta juga telah menyiapkan personel mengamankan pertandingan tersebut.

"Polda Metro Jaya telah menyiapkan personel pengamanan 2.524 personel terdiri dari 2.202 personel Mapolda Metro Jaya dan 322 personel Polres Metro Jakarta Pusat," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, Jumat (7/6) siang.

Pengamanan yang dilakukan juga dirancang secara berlapis. Ring pertama, personel kepolisian mengamankan stadion Gelora Bung Karno. Lalu, pada ring kedua personel mengamankan jalur keluar masuk tribun bawah dan pemeriksaan karcis. Pada ring ketiga juga mengamankan pintu dalam ringroad. Dan pada ring keempat, personel mengamankan kawasan luar senayan.

"Tiap-tiap ring telah ditunjuk kepala pengamanan atau kapam obyek maupun kapam ring dan padal. Mereka akan bertindak sesuai dengan situasi tugas di lokasi pengamanan," tandas Rikwanto.

Secara umum, pengamanan juga dilakukan dengan pemeriksaan dan penggeledahan barang bawaaan  penonton. "Tentunya juga diamankan jika ada bawaan yang membaharakan seperti senjata tajam, bahan peledak, petasan, dan lain-lain," ujar Rikwanto.

Selain itu, pengamanan juga dilakukan terhadap pedagang yang mengganggu keamanan dan ketertiban. "Pada petugas Polsek jajaran Polda Metro Jaya juga akan lakukan sweeping di titik-titik kumpul suporter serta melakukan pengawalan saat keberangkatan menuju stadion Gelora Bung Karno dan kembali," tukasnya.

Laili