Kasus Rasyid Rajasa yang telah dinyatakan berkasnya lengkap oleh pihak kejaksaan memasuki babak baru. Rasyid Amrullah Rajasa akan segera diserahkan kepada Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.
Dikonfirmasi mengenai perkembangan kasus Rasyid, Kabidhumas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto menyataka, pihak penyidik sudah melakukan koordinasi dengan pengacara Rasyid. Dan didapat kesepakatan jika awal minggu depan (Senin atau Selasa) tersangka dan barang bukti akan dilimpahkan ke kejaksaan.
Soal akan dilakukan pemeriksaan kesehatan dahulu sebelum resmi diserahkan, Rikwanto menegaskan kembali jika hal tersebut sudah menjadi prosedur pelimpahan tahap kedua.
Mengenai tuntutan penghadiran Rasyid, petugas sendiri sudah melakukan koordinasi dengan pihak pengacara Rasyid. "Pihak Rasyid sendiri sudah menyatakan sudah siap dihadapkan," tegas Rikwanto. Laili