Jebolan ajang pencarian bakat American Idol ini memang menjadi pusat perhatian dunia saat memenangkan musim keenam. Setelah itu, Jordin pun berhak mendapatkan kontrak rekaman dan meluncurkan single No Air yang terkenal itu. Tapi sesungguhnya kesuksesan Jordin bukan hanya hasil usahanya sendri, tapi dengan suntikan dana dari sang ayah, mantan pemain football di NFL yang sudah berpenghasilan jutaan dollar saat Jordin lahir.
4. Miley Cyrus
Sejak kecil, pemilik single Wrecking Ball ini memang sudah menjadi bintang cilik lewat serial Hannah Montana yang ternama itu. Tapi ayahnya, Billy Ray Cyrus sudah terlebih dahulu mengeruk pendapatan sebagai salah satu penyanyi country paling terkenal di Amerika Serikat. Bahkan Billy menggunakan nyaris seluruh kekayaannya untuk membuka koneksi bagi Miley untuk terjun ke dunia hiburan.
5. Lady Gaga
Sejak masa-masa awal merintis karier, sang Mother Monster sudah dikelilingi dengan fasilitas yang lumayan mewah. Sejak kecil, Gaga sudah besar di kawasan Upper West Side Manhattan, New York. Ia pun bersekolah di sekolah swasta yang mahal. Semua dibiayai oleh pendapatan sang ayah yang sukses merintis usaha berbasis internet.
Yetta Angelina / Sumber: Amerikaniki