Gadis Belia Itu Bunuh Diri Karena Dituduh Jual Diri

By nova.id, Sabtu, 15 September 2012 | 00:50 WIB
Gadis Belia Itu Bunuh Diri Karena Dituduh Jual Diri (nova.id)

Gadis Belia Itu Bunuh Diri Karena Dituduh Jual Diri (nova.id)

"Ilustrasi "

Kasus remaja putri warga Langsa, Aceh Timur, yang meninggal bunuh diri di kamar tidurnya terus jadi sorotan. P inisial gadis tersebut,  meninggalkan sepucuk surat yang menuturkan rasa malu yang teramat sangat sehingga dirinya memilih bunuh diri. Rasa malu ini semakin membuat tekad gadis tersebut menguat untuk mengakhiri hidup lantaran  kejadian penangkapannya beserta beberapa rekannya oleh Wilayatul Hisbah - Langsa lantaran dituduh menjual diri.

"Saat ini keluarga telah dihubungkan dengan pendamping  di Aceh. Keluarga juga keberatan jika menjadi sorotan media," ungkap Andy Yentriyani, komisioner dan ketua subkomisi partisipasi masyarakat Komnas Perempuan  di gedung LPSK, Jumat (14/9).

Bunuh diri P ini cukup memukul harga diri dan martabat keluarga P. Tuduhan P menjual diri yang dialamatkan oleh penyidik, lantaran dirinya menonton organ tunggal di Lapangan Merdeka Langsa hingga dini hari, membuat P lantas sangat tertekan. Di Aceh yang meninggikan moralitas, hal tersebut tentu membawa dampak di mata masyarakat.

Pasca kejadian bunuh diri, keluarga dan beberapa LSM serta organisasi  hak asasi mengupayakan aspirasi demi aturan yang lebih baik mengenai perlindungan hak Anak dan Perempuan.

"Saat ini ada petugas pendamping yang membantu keluarga memperoleh pemulihan nama baik," tambah Andy. Sayangnya, sorotan media massa terhadap keluarga membuat pihak keluarga merasa tertekan dan menyulitkan petugas pendamping sehingga Komnas Perempuan menghimbau media tidak terlalu menyorot keluarga.

Lebih lanjut, Komnas Perempuan juga akan menyelidiki dari teman-teman P yang ikut ditahan pasca razia (3/9) silam. Laili