Heboh Dongeng Hipnosis Kak Nitnit

By nova.id, Kamis, 18 Agustus 2011 | 05:18 WIB
Heboh Dongeng Hipnosis Kak Nitnit (nova.id)

Heboh Dongeng Hipnosis Kak Nitnit (nova.id)

"Foto: Nove "

Siapa tak kenal Kak Nitnit, begitu sapaan akrab pemilik nama Kartikanita Widyasari, S. Psi, CHt (30) ini. Kak Nitnit adalah story teller yang sejak 2009 mendongeng secara profesional. "Saya ini pendongeng atau tukang cerita, hanya labelnya hypnotic story telling. Ini metode dahsyat yang efektif untuk berkomunikasi dengan anak," papar Kak Nitnit ramah.

Hipnotic story telling adalah metode hipnosis yang digunakan untuk anak-anak dengan menggunakan bahasa dongeng. Metode ini lalu disusun dalam buku yang dijual secara online, serta workshop yang mengajarkan trik-trik menghipnosis anak melalui bahasa dongeng. Juara 2 kompetisi Read A Story Nasional tahun 2009 ini tertarik mendongeng karena senang pada anak-anak.

"Dulu, ketika belum profesional, saya masih sekadar baca-baca saja. Sekali waktu, di depan seorang anak didik, tanpa sengaja saya bercerita. Usia anak itu 2 tahun. Dua tahun kemudian kami bertemu lagi dan kembali saya bacakan cerita itu. Rupanya anak itu masih ingat ceritanya. Bahkan mau bercerita sendiri di depan anak-anak lain."

Ternyata dongeng punya kekuatan luar biasa dan sangat efektif mendidik. "Sampai sekarang saya masih ingat cerita yang kerap didongengkan nenek. Jadi, bagi orangtua, tak perlu cerita sampai berbusa-busa. Metode hypnotic story telling terbukti efektif untuk orang dewasa ketika berkomunikasi dengan anak," jelas Kak Nitnit yang berkecimpung di dunia anak lebih dari 10 tahun.

Nove